Almatuq.sch.id – Hari-hari ini, kita sering mendengar serta melihat berita-berita yang menayangkan kondisi negara Palestina yang sedang sulit, karena sedang kembali terjadi peperangan setelah satu tahun tanpa peperangan. Sebagai bentuk kepedulian , pengurus Hai’atul Isyraf Markaz Al-Ma’tuq mengadakan acara yang berjudul Sosialisasi Peduli Palestina.
Acara Sosialisasi Peduli Palestina ini dilaksanakan pada Ahad malam, 22 Oktober 2023, yang bertepatan dengan Hari Santri Nasional. Sebelum acara dimulai, ada apresiasi bagi santri teladan pada bulan September lalu.
Acara Peduli Palestina ini dibawakan oleh ustadz Rafi Budiman selaku Ketua Pengurus Hai’atul Isyraf Markaz Al-Ma’tuq. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Ustaz Akhdan Sedayu. Materi yang disampaikan ini berisi sejarah Palestina dan penayangan video-video palestina terkini serta penjelasan video tersebut.
Santri begitu antusias dan fokus dalam memahami apa yang disampaikan oleh Ustaz Akhdan Sedayu. Setelah materi usai, acara dilanjutkan dengan nasihat serta pembukaan donasi untuk Palestina yang disampaikan oleh Ustaz Naufal Putra Wahyudi.
Semoga dengan adanya sosialisasi ini dapat menumbuhkan serta mempertahankan jiwa kemanusiaan kita terhadap sesama.
Reporter: Muhammad Abdillah Qisthi
Editor: Lutfi Junaedi Abdillah