almatuq.sch.id – Jum’at, 30 September 2022, merupakan hari yang ditunggu-tunggu oleh sebagian besar warga SD Muhammad Al-‘Unaizy baik itu Murid-muridah, para pegawai maupun sebagian para orangtua. Dimana pada hari tersebut dilaksanakan kegiatan Market Day yang bisa dibilang salah satu kegiatan kemuridan yang ditungu-tunggu.

Kegiatan Market Day merupakan kegiatan rutin di SD Muhammad Al-Unaizy yang dilaksanakan satu tahun sekali. Dimana kelas 4 dan 5 bertugas sebagai penjual dan sisanya sebagai pembeli baik dari kalangan murid sendiri maupun para guru dan orangtua.

Kegiatan Market Day bertujuan melatih kemampuan dan kreatifitas anak dalam bermuamalah yang Islami yang disini dalam bentuk jual beli. Sebelumnya semua murid-muridah diajarkan tentang adab-adab ketika berjual beli supaya ketika berteransaksi mendapatkan keberkahan dan rahmat dari Allah subhaanahu wata’ala.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


×

 

Bismillah...

Klik kontak kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp

× WhatsApp