almatuq.sch.id – Tidak terasa satu bulan kegiatan resume telah berlalu, santri kelas XII begitu semangat dalam menghadapi kegiatan resume, di mulai dari pengetikan yang dilanjutkan dengan bimbingan hingga revisi yang terkadang menurunkan semangat para pejuang dan akhirnya sampailah pada akhir kegiatan yaitu Sidang Resume. Santri kelas XII mempersentasikan karya tulis mereka di hadapan para penguji.

Sidang Resume ini diselenggarakan pada Kamis, 10 Agustus 2023. Sebelum Sidang Resume dimulai, diadakan pembukaan sekaligus pengarahan bagi para santri kelas XII yang dibawakan oleh Ustadz Akhdan Sedayu.

Acara dimulai dengan lantunan ayat suci Al-Quran yang dibacakan oleh Muhammad siswa kelas XII. Kemduian acara dilanjutkan dengan sambutan Kepala Bidang Pendidikan Markaz Al-Ma’tuq, Ustadz Mumuh Mukhtaruddin, BA., beliau eliau menyampaikan pesan yang sangat berharga; “Resume ini akan meninggalkan karya tulis yang berharga”, “Ulama terdahulu selalu menyempatkan waktunya dengan membaca buku di mana pun itu”.

Dilanjutkan dengan sambutan Mudir LITBANG Ustadz Irwansyah Ramdani, S.S., M.Pd. beliau menyampaikan pesan; “Resume dapat meningkatkan minat literasi, terus meneruslah membaca buku, karena dengan membaca buku kita dapat mengetahui hal-hal yang baru.”

Dipenghujung acara para santri kelas XII diarahkan untuk melakukan sesi foto bersama dan dilanjutkan dengan Sidang Resume. santri kelas XII begitu semangat dan serius dalam menghadapi kegiatan ini. Suara-suara latihan persentasi terdengar di setiap sudut, para santri kelas XII fokus terhadap karya tulisnya.

Reporter: M. Abdillah Qisthi
Editor: Lutfi Junaedi Abdillah

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


×

 

Bismillah...

Klik kontak kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp

× WhatsApp