almatuq.sch.id – Perpustakaan Markaz Al-Ma’tuq kini memfasilitasi buku referensi untuk guru selain buku-buku yang diperuntukkan bagi santri. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk memperkaya pengetahuan dan meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas.
Perpustakaan menyediakan beragam buku referensi, seperti buku panduan pengajaran, buku observasi psikologi, buku-buku pedagogi, buku menulis artikel dan karya ilmiah dan buku-buku lainnya yang terkait dengan dunia pendidikan.
Menurut Kasie. Perpustakaan Markaz Al-Ma’tuq Ustadz Muhammad Rusli Agustian, S.IP., kehadiran buku referensi ini sangat penting karena dapat membantu guru dalam memperkaya tentang pemahaman pendidikan. Selain itu, buku-buku referensi juga dapat membantu guru yang sedang melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Memang disadari bahwa kebutuhan akan literasi atau buku-buku bacaan bukan saja dibutuhkan oleh santri, tetapi juga oleh guru-guru untuk lebih memperkaya tentang pemahaman pendidikan, sehingga diharapkan guru-guru ketika membaca buku ini kompetensi pengetahuannya juga ikut bertambah.” Ujar Ustadz Rusli.
“Kami juga menyadari bahwa guru-guru di Markaz Al-Ma’tuq banyak yang sedang melanjukqn pendidikan ke jenjang yang lebih tingggi. Tentunya membutuhkan sumber-sumber bacaan terutama yang berkaitan dengan tema pendidikan.” Tambahnya.
Ustadz Rusli berencana untuk buku-buku referensi tersebut tidak hanya disimpan di perpustakaan, tapi juga akan membuat pojok buku di beberapa sudut tertentu di sekita kantor dan ruang guru.
“Kedepannya pihak perpustakaan berencana untuk membuat pojok buku di sudut-sudut tertentu, salah satunya yang sekarang berjalan buku-buku yang berkaitan dengan kebutuhan guru-guru tersebut kami simpan di ruang guru untuk memudahkan akses guru membaca buku. Sehingga disela-sela kesibukannya kalau diperlukan guru- guru tersebut tinggal membaca atau membuka buku di ruang guru tersebut.”Pungkas Ustadz Rusli.(ma/aml)