almatuq.sch.id – Pada Sabtu, 17 Juli 2023, SD Muhammad Al-‘Unaizy menyelenggarakan acara pelepasan murid-muridah kelas 6. Suasana di sekolah dipenuhi kegembiraan, harapan, dan kebanggaan ketika para murid-muridah mengikuti acara pelepasan.
Acara pelepasan diadakan di halaman sekolah ini dihadiri oleh Mudir ‘Am Pesantren Al-Ma’tuq, Ustadz Dr. Ade Hermansyah, Lc., M.Pd. I, Kepsek SD Muhammad Al-Unaizy, Ustadz Hamdan Yuapi, M.Pd., Pengawas Bina SD Kec. Cisaat, Ketua K3S, murid-murid kelas 6, orang tua, ustadz-ustadzah, dan staf sekolah.
Pelepasan ini menandai akhir perjalanan murid-muridah kelas 6 di SD Muhammad Al-‘Unaizy. Mereka siap melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di sekolah menengah pertama.
Dalam sambutannya, Kepala SD Muhammad Al-‘Unaizy, Ustadz Hamdan Yuapi, memberikan nasihat kepada seluruh murid-muridah untuk terus belajar dan merasa haus akan ilmu. Beliau juga memberikan apresiasi kepada seluruh murid-muridah atas dedikasi mereka dalam mencapai prestasi akademik dan non akademik yang luar biasa selama menjadi peserta didik di SD Muhammad Al-‘Unaizy dengan total ada sekitar 50 prestasi yang telah diraih. Ustadz Hamdan berharap dengan prestasi yang diraih dapat dikembangkan guna menjadi sesuatu yang bermanfaat.
“Jadilah kalian orang yang merasa fakir akan ilmu, karena tentunya orang kalau orang yang merasa fakir akan ilmu tetap akan mengejar cita dan harapan.” Kata Ustadz Hamdan.
“Ada sekitar 50 prestasi yang diraih, baik akademik ataupun non akademik. Kata Ustadz Hamdan.
Kemudian Ustadz Hamdan membacakan SK penetapan kelukusan dengan nomor surat 118/42.1/SDMU/1.1/VI/2023 yang isinya menyatakan bahwa sebanyak 51 murid-muridah SD Muhammad Al-‘Unaizy dinyatakan lulus.
Acara pengumuman kelulusan diisi dengan berbagai kegiatan, penampilan percakapan bahasa Arab, pidato tiga bahasa juga sambung ayat oleh murid-muridah yang semuanya telah menyelesaikan target hafalan Al-Quran sebanyak 2 juz. Kemudian acara diakhiri dengan prakata yang dibawakan oleh ananda Nadhirah Nailatusy Syarafah.
Pengumuman kelulusan murid-muridah kelas 6 SD Muhammad Al-‘Unaizy adalah momen yang tidak hanya berarti bagi para murid-muridah, tetapi juga bagi orang tua dan ustadz-ustadzah yang telah mendukung mereka. Mereka semua mengetahui bahwa ini adalah awal dari perjalanan yang penuh tantangan dan harapan menuju masa depan yang lebih cerah.
Selamat kepada murid-muridah kelas 6 SD Muhammad Al-‘Unaizy. Semoga perjalanan pendidikan selanjutnya penuh dengan kegembiraan, kesuksesan, dan pencapaian yang luar biasa.