almatuq.sch.id – Alhamdulillaa pada tanggal 18 – 22 Juli 2022, Markaz Al-‘Afaf melaksanakan acara MTSB (Masa Ta’aruf Santriwati Baru), dimana  kami berkumpul di satu tempat untuk mempererat ukhuwah islamiyah.

Acara ini bertujuan untuk saling mengenal satu sama lain, bukan hanya sekedar kenal, namun tujuannya supaya tumbuh rasa empati dan solidaritas terhadap sesama, adapun tema yang diambil dalam acara MTSB ini adalah “Memupuk Bekal Dasar Perjuangan Berhiaskan Akhlak Mulia Bersama Al-Qur’an”. Markaz al afaf yang berfocus pada Tahfizhul Qur’an menjadi latar belakang tema yang kami ambil. Selain kami berkenalan satu sama lain, tak lupa kami juga memperkenalkan area seputar markaz al afaf.

Pada acara pembukaan MTSB, alhamdulillaah Mudir Markaz Al afaf Ustadz Zoni Juniatul Hidayat,BA., beserta asatidzah dan ustadzat ikut membersamai. Lima hari yang berkesan bersama santri baru memberi energi dan semangat baru untuk kami.

Semoga dengan adanya acara MTSB ini, ukhwah kita semakin erat dan semoga dengan adanya acara MTSB ini kita bisa lebih memahami serta menghargai satu sama lain.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


×

 

Bismillah...

Klik kontak kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp

× WhatsApp