almatuq.sch.id – Pesantren Al-Ma’tuq sebagai lembaga yang bergerak di bidang pendidikan tentunya sangat memperhatikan kualitas pendidikan para santri dan Asatidzah nya. Salah satu program yang diselenggarakan oleh Bidang Dakwah adalah Dauroh Ilmiyyah yang diadakan pada Rabu-Kamis, 09-10 November 2022.
Daurah kali ini diisi oleh pengajar yang merupakan salah satu ulama dari Kuwait. Beliau adalah Dr. Syaikh Khalid Jum’ah Utsman Al-Kharraz, beliau juga merupakan takhossus (pakar) dalam ilmu pendidikan. Dalam kunjungan dan silatirahminya ke Pesantren Al-Ma’tuq, beliau berkesempatan memberikan Dauroh Syar’iyyah ke Markaz Al-Ma’tuq, Al-Zamil & Al-Bassam. Khusus di Markaz Al-Ma’tuq memberikan tiga sesi muhadhoroh selama dua hari kemarin.
Dauroh Syar’iyyah pertama dilaksanakan setelah shalat Shubuh berjam’ah di Masjid Al-Ma’tuq, Syaikh Khalid berkenan menyampaikan ceramah kepada santri dan para jama’ah yang hadir dengan tema “Nasehat Umum”. Kemudian selanjutnya, pada pukul 09.00 WIB, Syaikh mengisi Dauroh Syar’iyyah di Aula Fahd Al-Matuq kepada seluruh Asatidzah Khidmah dari Al-Ma’tuq dan Al-Bassam. Pada Dauroh Syar’iyyah yang berdurasi satu jam tiga puluh menit ini beliau menyampaikan nasehat dengan tema “Ad-Da’ Wa Ad-Dawaa’”. Beliau mengingatkan, bahwa ada tiga penyakit yang ada pada diri manusia, yaitu penyakit badan, penyakit hati dan penyakit ruh. Dan tidaklah Allah menurunkan suatu penyakit kecuali Allah turunkan pula penawarnya, akan tetapi sebagian dari manusia mengetahui dan sebagian lagi tidak mengetahuinya.
Tidak sampai di situ, pada keesokan harinya, tepatnya hari kamis tanggal 10 November, Syaikh Khalid kembali menyampaikan Dauroh Syar’iyyah di lokasi yang sama. Kali ini untuk jajaran Asatidzah ‘Ulumu Syar’i dan Asatidzah Khidmah. Dengan membawakan tema Al-Idarah Ash-Shaffiyyah An-Najihah, Syaikh Khalid menyampaikan kepada para pengajar bahwa sebagai pengajar kita harus selalu update (memperbaharui cara mengajar) dengan berbagai media pembelajaran agar tidak tertinggal.
Semoga Syaikh Khalid beserta keluarga Besar Kuwait dimudahakn selalu dalam segala urusannya, dan semoga semua ilmu yang telah disampaikan mampu diserap sempurna oleh seluruh santri dan Asatidzah. Jazakumullahu khoiron kepada Syaikh Khalid yang berkenan berkunjung dan membagikan ilmunya.